
Jika kemarin sore sampai malam anda membuka blog ini maka anda akan menjumpai halaman seperti gambar diatas.
Hmmm… Untuk kedua kalinya blog ini kena suspend. 😦 . Setelah mengatahui blog kena suspend saya segera minta konfirmasi ke pihak WP, masalah yang telah terjadi, dan memohon agar blog diaktifkan kembali. Benar-benar di konfirmasi itu saya memohon agar blog saya kembali aktif. 🙂
Alhamdulillah .. tadi pagi ketika saya buka blog ini, dah normal seperti sedia kala. Kemarin saya sempat panik dan segera membackup semua data-data blog ini. Dan hasilnya jika anda membuka http://akhdian.dagdigdug.com, maka akan melihat kembaran blog ini :).
Saking paniknya kemarin juga sampai menaikkan status hosting http://akhdian.com dari standar menjadi Premium agar lebih leluasa untuk backup data blog ini :D, namanya juga orang panik.
Di email yang saya terima dari WP isinya begini:
Hi,
Remove all get rich quick/mlm/affiliate/banners/paid links and content. Also – you will need to remove all download links to material for which you do NOT have the legal right to distribute.
Best,
Anthony
Automattic | WordPress.com
Hmmm kesimpulannya saya segera mempreteli posting yang dimaksud di e-mail di atas(sedang saya kerjakan) . Kesalahan terbesar saya adalah meletakkan script kumpulblogger di blog ini.
Hikmahnya, bagi anda yang tidak ingin kena suspend, segera hilangkan bagian-bagian seperti isi e-mail yang saya terima.
Thanks to WP’s team!

Tulis Komentar