Jika kita membeli sebuah PC ataupun laptop tentunya hampir bisa dipastikan kita memiliki kemampuan multimedia. Minimal dapat memutar DVD, file video, dan MP3 koleksi anda. Namun terkadang speaker bonus anda yang didapat ketika anda membeli PC ataupun yang sudah tertanam di laptop atau laptop speakers memiliki suara yang ‘asal bunyi’, sember, atau suara bass tidak terdengar.
Pembelian speaker disesuaikan dengan kebutuhan. Apabila anda hanya ingin mendengarkan musik, speaker dengan konfigurasi 2.1 sudah cukup untuk dimiliki. Lain halnya apabila PC anda memiliki kemampuan memutar DVD dengan suara yang menggelegar, speaker dengan konfigurasi minimal 5.1 wajib anda miliki. Begitu juga dengan suara pada game yang realistis anda minimal membutuhkan speaker 5.1.
Kebutuhan speaker yang bagus bukan hanya milik PC. Sekarang speaker khusus yang dirancang untuk Laptop (laptop spekers) juga sudah banyak beredar dipasaran. Tentunya untuk urusan laptop speakers ini memiliki bentuk dan desain yang disesuaikan dengan ukuran laptop.
Budget yang Anda miliki merupakan faktor kedua dalam memilih speaker. Saat ini banyak sekali merk speaker yang dapat anda beli. Masing-masing merk tersebut memiliki banyak model dan beragam harga. Sebagai patokan ketika anda akan membeli speaker adalah semakin besar watt dan RMS yang dimiliki semakin keras suara yang dihasilkan. Selain itu fitur advance seperti sertifikasi THX, dukungan Dolby Pro Logic, dan DTS juga turut mempengaruhi kualitas dan harga speaker. Pilihlah Speaker dengan bijaksana niscaya kepuasan pendengaran anda akan terpenuhi !
bagussssssssss
SukaSuka
resensi yang bagus untuk dipergunakan dalam mengakses sebuah instrumen suara akif
SukaSuka
#transmorfosis
kalau saya pribadi menyukai merk altec lansing dan simbada
SukaSuka
Bisa diberitahukan spesifikasi speaker yang bagus ndak? merk kali?
SukaSuka