Musibah Awal Tahun


Perjalanan awal tahun 2006 yang baru berjalan beberapa hari ini ternyata meninggalkan kesedihan yang cukup berat bagi Bangsa Indonesia. Musibah banjir dan tanah longsor yang terjadi di Jember dan Banjarnegara serta daerah-daerah lain adalah musibah paling hangat yang kita dengar. Bagi mereka yang mengalami langsung sulit dibayangkan betapa kesedihan dan kebingungan selalu mereka rasakan saat ini. Sedih karena harta, keluarga dan semua miliknya telah hilang (diambil pemilikNYA). Bingung karena mereka belum bisa menentukan bagaimana nasib mereka setelah bencana ini.

Di awal-awal bencana memang uluran tangan disampaikan berbagai pihak. Namun apakah hal itu akan terjadi beberapa bulan kedepan disaat berita media telah di isi dengan berita lain yang lebih hangat. Ya… disaat itu kebanyakan dari mereka “dilupakan”.. sekali lagi “dilupakan”….

Bagi kita yang melihat bencana itu, sebagai manusia normal tentunya turut bersedih. Disaat orang lain larut dalam kebahagiaan menyambut tahun baru mereka sibuk meyelamatkan nyawa mereka. Namun kadang banyak juga yang salah dalam menyikapi bencana ini. Banyak dari mereka saling menuding dan menunjuk suatu pihak bertanggungjawab akan penyebab bencana. Mereka merasa dirinya selalu berada pada fihak yang benar, tanpa menyadari dirinya juga penyebab adanya bencana ini. Naif memang.

Sudah saatnya kita merenenung dengan sebenar-benarnya renungan. Apakah kita termasuk orang yang dapat mencegah atau malah memancing adzab ALLAH…

Wallahu ‘alam bi shawab…

Iklan

Tulis Komentar

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s