
Update Build4 hadir dengan penambahan 12 pengenal varian virus baru. Bagi Anda pengguna PCMAV 2.0b sangat disarankan segera melakukan update, agar PCMAV Anda dapat mengenali dan membasmi virus lebih banyak lagi. Dan untuk mendapatkan dan menggunakan update PCMAV ini, Anda cukup menjalankan PCMAV Cleaner (PCMAV-CLN.exe), tentunya komputer harus dalam keadaan aktif terhubung ke Internet (non-proxy). Fitur Automatic Updates dari PCMAV akan secara otomatis men-download dan meng-update database dari PCMAV.

Namun bagi Anda yang ingin mendapatkan file update tersebut secara manual, Anda bisa men-download file-nya melalui beberapa alamat download yang saya sediakan di bawah.
Letakkan file hasil download tersebut (update.vdb) ke dalam folder \vdb. Jika sebelumnya telah terdapat file update yang lama, Anda cukup menimpanya. Pastikan sekali lagi, bahwa nama file update adalah update.vdb, jika berbeda, cukup ubah namanya. Dan nanti saat Anda kembali menjalankan PCMAV, ia sudah dalam keadaan kondisi ter-update.
About Virus Hotum.vbs

Hotum.vbs. Satu lagi virus lokal jenis VBScript dikenal dengan nama Hotum.vbs. Memiliki ukuran sekitar 8KB. Ia akan aktif otomatis dengan mengganti registry userinit milik Windows serta membuat item run baru. Mudah mengenali komputer yang telah terinfeksi virus ini. Lihat pada informasi jam windows di pojok kanan bawah, waktu AM akan diganti menjadi “Hotum” sementara untuk PM diubah menjadi “Tombom”.
AREA DOWNLOAD
- PCMAV 2.0b Update Build4: Link 1 (.rar-ziddu.com)
- Hanya update (.vdb): Link 1 (.zip-ziddu.com-silakan extract dulu)
- Download dari rapidshare dan indowebster, klik disini
- Update PCMAV Terbaru
INFO
- Jika anda ingin menerima informasi setiap ada update dari blog ini masukkan e-mail anda disini
- Info software bermanfaat, klik disini

Tulis Komentar