Telkom Masih Enggan Lakukan Pemblokiran, XL Blokir YouTube, MySpace, MetaCafe dan Rapidshare


ImagePT Telkom masih belum mengambil langkah pemblokiran terhadap YouTube ataupun situs lain yang memuat film Fitna. Mereka beralasan, perlu mempelajari peraturannya dulu secara rinci.

Pengiriman surat ‘ultimatum’ Menkominfo Mohammad Nuh yang berisi himbauan memblokir akses situs dan blog yang memuat film Fitna sudah berselang empat hari, atau tepatnya dikirimkan pada 2 April 2008.

Surat edaran tersebut dikirimkan kepada 146 internet service provider (ISP) dan 30 network access provider (NAP) di tanah air. Namun, hingga Minggu (6/4/2008), baru PT Excelcomindo Pratama (XL) yang telah secara resmi melakukan pemblokiran kepada sejumlah situs terkait peredaran film terlarang ini.

YouTube, MySpace, MetaCafe dan Rapidshare adalah situs-situs yang diblokir XL. Akibatnya, pelanggan XL untuk sementara tidak akan bisa mengakses situs tersebut sampai ada pemberitahuan lebih lanjut. Berikut adalah surat pengumuman pemblokiran yang dikeluarkan XL dalam situs resminya.

Pemblokiran Situs yang Memuat Film Fitna

Atas permintaan Menteri Komunikasi dan Informasi No.84/M.KOMINFO/04/08 tanggal 2 April 2008, kami menutup akses situs dan blog yang memuat film Fitna.

Untuk itu pelanggan XL tidak akan bisa mengakses situs-situs sbb, sampai ada pemberitahuan selanjutnya:

* You tube
* My Space
* MetaCafe
* Rapidshare

Demikian pemberitahuan ini kami sampaikan, agar maklum adanya.

Terimakasih.

Manajemen XL

Sumber: detikinet

15 pemikiran pada “Telkom Masih Enggan Lakukan Pemblokiran, XL Blokir YouTube, MySpace, MetaCafe dan Rapidshare

  1. Hi there are using WordPress for your blog platform? I’m new to the blog world but I’m trying
    to get started and create my own. Do you require
    any html coding expertise to make your own blog? Any help would be
    really appreciated!

    Suka

  2. Dian,

    You don’t remember but I’m using your Blog theme and you created my logo for me. My posts are showing in reverse order so I need to upgrade WordPress. Could I get you do upgrade it for me for a fee?

    chris

    Suka

  3. wah, syukur deh, tidak masuk di web pasang iklan baris gratis saya ( di http://www.klik.eexweb.com)
    dan saya telusuri di iklan teks, iklan banner, iklan kolom, iklan roll dan ternyata memang tidak ada.

    slamet-slameet.

    Salam,
    Bambang S

    Suka

  4. OMG
    Kayanya masalah ini terlalu dibesar-besarkan banget deh
    kenapa sih pake blokir2 situs youtube n rapishare segala?
    Ga perlu kalik, ,
    situs2 itu kan bermanfaat banget buat kita semua
    XL juga mau2nya blokir situs2 itu. .
    untung saya main internet bukan pake XL..
    gila aja, ,
    Ga semua kalik yang ke youtube cuma buat nonton film kaya gitu. .

    Suka

  5. haha. menkominfo mang tolol banget dah.
    pikirannya pendek banget.
    blokir aja ratusan situs donlot yang ada di internet.
    ato sekalian internet di indonesia ditutup aja.
    biar orang indo jadi tolol kayak menkominfo-nya.

    Suka

  6. tidak ada kompromi buat kampanye fasis kayak Wilder! setiap tindakan pasti ada baik buruknya. Inilah kerugian semua pihak! bukan cuma luka untuk kaum muslim. Saya setuju diblokir…toh biar dunia tahu bahwa Wilder fascist telah membuat dunia menjadi lebih buruk!!!

    Suka

  7. lho lho lho koq bisa….begitu…
    setahu saya kita tinggal komplain ke youtube.
    saya yakin content film tersebut akan di hapus.
    ya jangan blokir situs nya, soalnya situs tersebut sangat bermanfaat. banyak orang bisa belajar atau promosi disana bahkan untuk kepentingan kebaikan. lalu kala ada masalah dengan content jangan dia akses…tapi kalau memang bersifat sara. lapor ke admin pasti di delete…gampang..
    tolong bilang bapak menteri jangan asal blokir..
    apalagi rapid share banyak di butuh kan orang disana, kalau memang mau blokir. tolong blokir ratusan situs pemerintahan misal nya milik pemda atau lain nya yang sama sekali ngak ada manfaat nya. cuman proyek doang. berita tak pernah update. sama sekali kami pemakai tidak merasakan manfaat nya….
    mohon perhatian nya

    Suka

  8. kadang media terlalu besar coor bisnisnya, yang pada akhirnya sedikit bahkan mengenyampingkan dampak negatif yang muncul di tengah masyarakat. masalh SARA adalah masalah yang sangat sensitif, jadi hendaknya media bisa “bijaksana” memilih menu yang akan ditampilkan di masayarakt.

    pengaruh media sangatlah besar pak neoharzez bahkan tampil dalam durasi 1 menit saja. besarnya pengaruh media itulah yang membuat orang (red=kelompok kepentingan)ingin menguasai media.
    dengan media seseorang bisa “mnguasai dunia”.

    Suka

  9. sbenernya buat apa sih diblokir?

    wong yang salah cuma SATU film yang durasinya cuma 16 MENIT

    kok begitu dipermasalahkan

    jangan sampe kasus di pakistan, gara2 ngeband akses ke utube, seluruh dunia jadi BENER-BENER GA BISA akses ke youtube

    emang semua konten di youtube itu berbahaya dan mengandung unsur sara?

    ada juga dokumenter dan film2 independen di youtube..

    nih pak menkominfo mikir dulu harusnya

    Suka

Tulis Komentar